Financial Commission Luncurkan Layanan Sertifikasi Penyedia Edukasi

The Financial Commission / Company News / Financial Commission Luncurkan Layanan Sertifikasi Penyedia Edukasi

15 November 2017, Financial Commission, organisasi penyelesai sengketa eksternal terkemuka yang berbasiskan keanggotaan, yang melayani para peserta di pasar valuta asing, derivatif dan mata uang kripto, hari ini mengumumkan perluasan layanan sertifikasi ke penyedia edukasi .

 

Dalam melanjutkan misinya untuk mendukung integritas industri FX termasuk membantu para trader dalam mengakses edukasi dibidang perdagangan, Financial Commission telah memulai menerima pengajuan dari berbagai penyedia edukasi yang meminta agar penawaran edukasi mereka diperiksa oleh Financial Commission, yang merupakan bagian dari layanan sertifikasi penyedia edukasi.

Para penyedia edukasi yang ingin mendapatkan sertifikasi dibawah ketentuan baru harus menunjukkan kepatuhan terhadap sejumlah standar yang telah dikembangkan oleh Financial Commission untuk memastikan para trader memiliki akses ke materi-materi edukasi yang akurat. Para pelamar yang memenuhi persyaratan sebagai penyedia edukasi bersertifikat akan terdaftar di situs resmi Financial Commission.

Persyaratan Untuk Sertifikasi Penyedia Edukasi

Pelamar sertifikasi layanan penyedia edukasi dapat mendaftar secara suka rela dan nantinya bisa menyerahkan materi-materi edukasi agar bisa diulas secara lengkap oleh Dewan Sertifikasi Financial Commission dan menyerahkan daftar pertanyaan untuk kepentingan uji kelayakan.

Financial Commission akan mengulas isi materi edukasi menurut akurasi, tingkat pemahaman, keseimbangan resiko dan penghargaan termasuk ukuran lainnya yang sesuai, lingkup strategi perdagangan dan praktek lainnya yang dianggap penting ketika menyajikan edukasi kepada pedagang.

Evaluasi Isi Edukasi

Setelah materi dievaluasi, Financial Commission akan merilis ulasan yang berkaitan dengan pelamar, menyoroti berbagai temuan dan akan memberikan rekomendasi perubahan pada materi edukasi untuk membantu pedagang agar lebih mudah memahami dan mempelajari pasar. Dalam hal ini, penyedia akan diberikan waktu 15 hari kerja untuk merampungkan perubahan dan menyerahkannya kepada Financial Commission untuk ulasan terakhir sebelum pengesahan sertifikasi.

Financial Commission hanya akan mengeluarkan sertifikasi sah jika pelamar mampu menunjukkan semua materi edukasinya memenuhi ketentuan yang telah diminta Financial Commission, sampai pada tahapan yang memuaskan, sesuai standar penyedia edukasi Financial Commission.

Ketua Financial Commission, Peter Tatarnikov, mengatakan: “Oleh karena internet telah disesaki banyak konten perdagangan yang berasal dari berbagai sumber, maka semakin sulit bagi pedagang untuk menentukan apakah materi edukasi yang ada benar-benar asli dan seimbang atau sekedar isi yang bermuatan aktivitas pemasaran tapi ditampilkan seolah sebagai materi edukasi. Layanan sertifikasi baru Financial Commission akan membantu memastikan bahwa penyedia edukasi dapat melayani pialang dan nasabahnya lebih baik, dengan cara mematuhi seperangkat standar yang memegang teguh transparansi, keseimbangan dan isi yang akurtat dan menggunakan pendekatan pengaturan mandiri ke keseluruhan proses edukasi.”

“Kami dengan bangga mengumumkan peluncuran layanan sertifikasi penyedia edukasi di Financial Commission dan kami menyambutnya bersamaan dengan layanan sertifikasi perusahaan Fintech yang tengah berkembang, yang khusus melayani komunitas pialang global.”

Diperlukannya Praktek Terbaik ke dalam Konten Edukasi Pedagang

Financial Commission sepenuhnya mendukung perlunya peningkatan kualitas layanan edukasi yang ditawarkan pialang, termasuk oleh pihak ketiga dan mendesak para penyedia edukasi menyertakan praktek terbaik ke dalam materinya. Keberadaan Financial Commission cukup ideal dalam melayani peningkatan permintaan dari perusahaan yang menawarkan jasa edukasi.

Dalam memulai proses Penawaran Sertifikasi Edukasi, perusahaan dapat menghubungi Financial Commission dan meminta layanan yang dimaksud, kemudian Financial Commission akan mengirimkan sebuah perjanjian sertifikasi termasuk daftar dokumen dan materi yang dibutuhkan Financial Commission dalam mengevaluasi pelamar untuk mendapatkan sertifikasi edukasi.

Tentang Financial Commission

Didirikan pada 2013, Financial Commission merupakan Organisasi Regulator Mandiri perdagangan daring yang anggotanya bergabung secara sukarela, setelah mendapat persetujuan dan harus memegang teguh aturan keanggotaan, demi menjaga reputasi. Financial Commission menyediakan solusi kepatuhan yang efisien kepada para anggota, termasuk mekanisme Penyelesaian Sengketa Eksternal (EDR) yang bertindak sebagai saluran efektif dalam memproses berbagai keluhan dari nasabah perusahaan yang menjadi anggota kami. Untuk mempelajari lebih lanjut tentang layanan sertifikasi penyedia edukasi , kunjungi situs resmi Financial Commission di https://FinancialCommission.org  atau hubungi kami.

Penyedia jasa keuangan dapat bergabung dengan FinCom kapanpun atau menunggu persetujuan dengan cara mendaftar secara daring atau meminta informasi tentang keanggotaan.

Share This Story, Choose Your Platform!